Moses Mandala dan Barche Bastian
Metronewsntt.com, Kupang- Alat Kelengkapan Dewan (AKD) di DPRD Kota Kupang ditingkat komisi jadi rebutan. Pertarungan dan komunikasi politik untuk menempatkan siapa yang akan mendapat posisi kursi ketua di tiap-tiap komisi terus diperkuat setiap fraksi.
Seperti halnya untuk kursi ketua alat AKD, termasuk komisi I akan jadi rebutan dua fraksi yakni Fraksi Gerindra dan PDI Perjuangan.
Ketua Fraksi Gerindra, Moses Benyamin Mandala mengatakan untuk komisi tentunya bagi Gerindra sedang membangun lobi-lobi dengan fraksi lain, sehingga dalam lobi-lobi itu pastinya ada target komisi yang bakal ditempat pada posisi ketua, seperti komisi I maupun komisi yang lainnya.
"Untuk AKD pastinya kursi pimpinan atau ketua pada komisi sudah menjadi incaran semua fraksi ,namun tentunya semua masih dilakukan lobi-lobi dengan fraksi lain guna adanya komitmen yang terbangun guna bisa menempatkan siapa yang akan menduduki kursi pimpinan pada komisi-komisi nantinya," jelasnya,Rabu (18/9/2024) di Kantor DPRD Kota Kupang.
Sementara itu, Ketua Fraksi PDI Perjuangan, Barche Bastian mengatakan untuk PDI Perjuangan pastinya punya target mendapat kursi ketua pada AKD, termasuk komisi. Namun semua masih dilakukan lobi-lobi dengan fraksi lain.
" Ya nanti baru kita.lihat seperti apa, sebab saat ini kami juga belum tahu, sebab semua masih melakukan lobi dengan fraksi lain akan jatah pembagian kursi pimpinan untuk fraksi di AKD nantinya," tuturnya. (mnt)