Penjabat Wali Kota Kupang, George M Hadjoh memberikan keterangan kepada awak media usai dilantik di Aula Utama El Tari, Kupang, Senin (22/8/2022).
Metronewsntt.com, Kupang- Penjabat Wali Kota Kupang, George M. Hadjoh berkomitmen untuk melanjutkan perubahan.
" Saya komitmen untuk melanjutkan perubahan harus didasari sikap peduli, berani dan cerdas," ungkap George saat diwawancarai usai dilantik di Aula Utama El Tari Kupang, Senin (22/8) siang.
Ia memastikan program-program perubahan di Kota Kupang terus berlanjut.
“Tentunya perubahan, itu saja. Kita lakukan perubahan dan kerja lebih keras lagi,” ujarnya.
Ditambahkanaya, dalam pelaksanaan nantinya diri akan terus menggandeng pers sebagai salah satu pilar demokrasi. Pasalnya, kerja jurnalis banyak melahirkan konsep pembangunan yang bertujuan pada perubahan. “Akan ada ruang khusus bersama wartawan, karena wartawan adalah mitra paling kuat untuk kita bekerja,” kata Kepala Biro Umum Setda Provinsi NTT ini. (mnt)