WhatsApp Facebook Google+ Twitter BBM

NTT Tuan Rumah Pra PON Futsal 2023

Metronewsntt.com 02-11-2023 || 22:49:24

Suasana Tecknikal Meeting (TM) kualifikasi PON Aceh-Sumut 2024 cabor futsal. Match coordination meeting Pra PON Group H Putra Tahun 2023 di Hotel Harper Kupang, Kamis (2/11/2023))

Metronewsntt.com, Kupang- Nusa Tenggara Timor (NTT) dipercayakan  menjadi tuan rumah perhelatan   Pra Pekan Olahraga Nasional ( PON)  Tahun 2023 dalam Cabang Olahraga Futsal.

Hal ini  diungkapkan  Ketua Asprov Futsal NTT, Jimmi Sianto dalam sambutanya  pada   saat menggelar Tecknikal Meeting (TM) kualifikasi PON Aceh-Sumut 2024 cabor futsal. Match coordination meeting Pra PON Group H Putra Tahun 2023 di Hotel Harper Kupang, Kamis (2/11)

"Kita dipercayakan menjadi tuan rumah pra pon futsal gruop H, dengan tiga tim yakni NTT, NTB dan Bali," ujarnya 

Jimmi mengaku, NTT patut berbangga dan apresiasi karena dapat mengikuti pra kualifiasi Group H putra.

"Kita syukuri, kita sama-sama bisa mengikuti babak kualifikasi PON group H Putra Tahun 2023. Saya atas nama keluarga besar futsal NTT, dan masyarakat NTT menyampaikan terima kasih dari masing-masing perwakilan, kami belajar untuk menjadi tuan rumab yang baik, untuk bisa menyukseskan kegiatan ini," terangnya.

Ia menambahkan, pra pon futsal akan berlangsung dari tanggal 3-5 November 2023, dan dari ketiga tim ini akan mewakili group H di PON XXI Tahun 2023.

"Mulai dari tanggal 3-5 November 2023, bisa berjalan dengan baik, yang bisa mewakili group H di PON Aceh-Sumut Tahun 2024," katanya.

Ia menjelaskan, pra pon ini mendapatkan dukungan dari pemerintah daerah maupun PSSI dan KONI NTT.

"Kegiatan ini juga mendapatkan dukungan dari pemerintah provinsi, PSSI, dan KONI NTT dan seluruh masyarakat NTT, menyambut baik untuk event tersebut." pungkasnya.

Sementara itu, Solatun selaku Match Coordinasion atau Pengawas Pertandingan dari Jakarta menyebutkan, dari hasil tiga tim yang bertanding akan dipilih salah satu yang juara gruop untuk menuju ke PON XXI Tahun 2024 di Aceh-Sumut.

"Yang diambil satu tim yang berhasil lolos dalam pra pon ini menuju pon ditahun 2024 mendatang," katanya.

Ia menambahkan, sesuai regulasinya satu tim terdiri dari 12 pemain dan lima official, sesuai aturan yang berlaku.

"Sesuai regulasi, satu tim 12 pemain terdiri dari 5 pemain inti dan 7 cadangan serta 5 offisial yang dimasukkan disetiap pertandingan pra pon," ujarnya.

Ia menambahkan, pertandingan akan berlangsung tanggal 3-5 November 2023, dengan jadwal pertandingannya.

"Jumat tanggal 3 November 2023, akan bertanding Bali vs NTT pukul 16.00 Wita. Pada Sabtu 4 November 2023, NTB vs Bali 18.00 Wita. Dan Minggu 5 Oktober 2023, NTT vs NTB pukul 18.00 Wita," jelasnya.

Untuk diketahui, dalam pra pon ini group H, yang lolos akan merebutkan tiket menuju PON di Aceh-Sumut, Tahun 2024.

Dari pra pon ini, ada juga beberapa wasit dari luar NTT, yang diperbantukan untuk memimpin pertandingan nantinya dan Armando Pribadi Penilai Wasit dari Jogjakarta. (mnt)


Baca juga :

Related Post